Al-Insan Gelar Khitanan Massal Gratis, Beri Senyum 56 Anak
Jakarta Selatan, 21 Desember 2024 – Masjid Raya Al Insan kembali menggelar acara khitanan massal gratis bagi anak-anak yatim dan dhuafa di lingkungan sekitar. Kegiatan rutin tahunan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 21 Desember 2024, bertepatan dengan dimulainya masa liburan sekolah.
Menurut Ketua BKM Masjid Raya Al Insan, Bapak Ari Kuncoro, acara ini merupakan wujud kepedulian masjid terhadap masyarakat kurang mampu. “Khitanan merupakan sunnah yang sangat dianjurkan dalam Islam. Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap dapat meringankan beban masyarakat, khususnya dalam hal memenuhi kebutuhan kesehatan anak,” ujar Bapak Ari.
Kegiatan khitanan massal ini mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk para donatur, tenaga kesehatan dari PT Sunat Modern Indonesia, serta DPW APMI (Asosiasi Pesunat Modern Indonesia). Berkat dukungan tersebut, sebanyak 60 anak telah terdaftar sebagai peserta khitanan. Meskipun demikian, karena berbagai hal yang tidak terduga, hanya 56 anak yang dapat mengikuti proses khitan pada hari pelaksanaan.
Seluruh peserta khitan berasal dari masyarakat sekitar Masjid Raya Al Insan, khususnya di daerah Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi anak-anak dan keluarga mereka.


